Tertarik Bisnis Properti? Ayooo!!!

Sempat berpikir bagaimana membeli properti tanpa modal.. Hehe dan akhirnya mendapat beberapa artikel yang cukup menarik tentang bisnis properti. Memang sih cukup menggiurkan, coba saja kita bayangkan, properti yang seharga 200juta kita cukup mengambil persenan 1% saja maka kita sudah mendapatkan 1juta untuk sekali penjualan. Ya, untuk mendapatkan untung besar harus bermain di bisnis besar dan pasti goncangannya besar agar bisa naik secara signifikan. Mungkin kita berpikir, “Sayang sekali lagi ga punya duit untuk modal beli properti”. Tenang, ada solusinya, kita bisa menjadi seorang broker.. Menjadi broker bukanlah suatu pekerjaan yang hina, kita mencari peluang dan mengambil kesempatan yang ada untuk mendapatkan keuntungan yang luar biasa. Dapat ilmu dari mas Aryo Diponegoro, cukup mudah untuk menjadi broker cukup menjalankan 3 langkah (Listing, Posting, dan Selling). Pertama cari cari properti yang ingin dijual, cari orang yang ingin menjual properti, pasti cukup banyak, jangan lupa tuh di list (catet). Setelah itu lakukan negosiasi, tawarkan untuk membantu menjualkan. Selanjutnya Posting, bisa di post di blog, iklan, atau apalah, makin gratis makin baik. Buat aja blog gratisan atau tawarkan ke relasi kita. Dan yang terakhir adalah Selling, klo udah dapet calon pembeli kita ikat pembeli tersebut, jual jual jual. Urus segala keperluan untuk menjual properti tersebut, hubungkan si penjual dengan si pembeli. Untuk melakukan hal demikian biasanya bisa mendapatkan 1% dari total nilai jual properti, klo kita bisa ngurus sampai goal KPR bisa sampai 3.5% yang masuk ke kantong.  Wow,, jadi pengen nih… Ga harus properti sih, broker apa aja juga boleh… tapi emang yang paling menggiurkan itu adalah broker properti. 😀 Bismillah… semoga bisa cepet cepet beli rumah… One home one family.. 😀

Leave a comment